Mau Beli Mobil Listrik Tesla Model 3 ? Di Tokopedia Aja

Tokopedia bekerjasama dengan Prestige Motorcars menggelar lapak toko online mobil listrik resmi di Indonesia. Tesla by Prestige Motorcars adalah nama dari Toko online mobil listrik Tesla.

“Tujuan kami dari kolaborasi ini adalah menciptakan platform penjualan online mobil listrik yang semudah mungkin. Serta meminimalisir kontak fisik dari aktivitas pembelian. Saat ini, di Tokopedia sudah hadir Tesla Model 3,” kata CEO Prestige Motorcars, Rudy Salim, dilansir dari tempo.co, Rabu (11/11/2020).

,AVP of Business Tokopedia, David Kartono dalam kesempatan itu juga mengungkapkan bahwa Tokopedia menjadi perusahaan teknologi Indonesia pertama yang menghadirkan kendaraan listrik (electric vehicle) Tesla dari Prestige Motorcars secara online.

Tesla Model 3 - https://www.tokopedia.com/teslabyprestigemotorcars/tesla-model-3-red-multi-coat-booking-fee-red-multi-coat

Tesla by Prestige Motorcars di toko resmi Tokopedia menjanjikan beragam keuntungan bagi konsumen yang membeli . Keuntungan tersebut antara lain booking fee senilai Rp 100 juta, fasilitas test drive dari rumah konsumen, dan diskon spesial hingga Rp 50 juta mantaf....

Juga di tawarkan beberapa bonus pembeli juga akan memperoleh gratis biaya kenaikan daya listrik, Internet, YouTube, dan Spotify Premium selama 6 bulan.

Tesla by Prestige Motorcars pada tahap awal peresmianmenyediakan mobil listrik Tesla Model 3. Tetapi, dalam waktu dekat akan tersedia pemesanan model yng lain seperti Tesla Cybertruck, Model X, dan Model S.

Interior 1 Tesla Model 3 - https://www.tokopedia.com/teslabyprestigemotorcars/tesla-model-3

Interior 2 Tesla Model 3 - https://www.tokopedia.com/teslabyprestigemotorcars/tesla-model-3
Interior 3 Tesla Model 3 - https://www.tokopedia.com/teslabyprestigemotorcars/tesla-model-3

Berbeda dengan combustion engine atau mobil yang digerakan oleh bahan bakar bensin,Tesla merupakan mobil premium 100 persen bertenaga listrik . Mobil listrik adalah mobil zero emission sehingga ramah lingkungan.

Berdasarkan Peraturan Gubernur DKI Jakarta No 3 Tahun 2020, mobil yang murni 100 persen digerakan oleh listrik dibebaskan dari sistem ganjil genap di Jakarta dan bebas pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB). 

Model 3 yang tersedia di Tokopedia adalah tipe Standard Range. Terdapat beberapa pilihan warna eksterior pada Tesla Model 3 yakni Solid Black, Midnight Silver Metallic, Red Multi Coat, Deep Blue Metallic, dan Pearl White Multi Coat Exterior.

Demi memaksimalkan mutu layanan, Tesla by Prestige Motorcars memberikan 2 tahun garansi servis kelistrikan kepada pelanggan dan garansi baterai selama 8 tahun.

Prestige juga menjanjikan pembelian mobil listrik Tesla maksimal memerlukan waktu 45 hari pengiriman ke rumah konsumen setelah pemilihan warna dan pembayaran down payment sebesar Rp 100 juta.

Sumber : https://otomotif.bisnis.com/read/20201111/46/1316380/mau-beli-mobil-tesla-ternyata-ada-di-tokopedia

.
.

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Mau Beli Mobil Listrik Tesla Model 3 ? Di Tokopedia Aja "

Back To Top